Review : Natur Miracle Renew Skin Serum

Halo Moms,

Saya ingin mereview salah satu produk skincare baru dari brand lokal, namanya Natur Miracle Renew Skin Serum.

Sebelum melanjutkan, penasaran deh saya, apa dibenak kalian pada saat baca judul tulisan ini?
Bagi yang belum tau kalau sekarang Natur membuat produk skincare pasti bertanya-tanyakan?
Sama, awalnya saya juga agak sedikit ragu, ini beneran nih Natur ada produk skincarenya?

Karena selama ini brand Natur sudah memegang pasar dengan produk perawatan rambut dengan bahan-bahan alami. Ternyata saya tidak sedang bermimpi, Natur yang dinaungi oleh PT. Gondowangi Tradisional Kosmetika sudah melebarkan sayapnya dengan pembuatan produk skincare. Ternyata serum ini adalah produk skincare kedua mereka loh, setelah sebelumnya mereka launching sleeping mask. Senangnya saya mendapatkan kesempatan dari kolaborasi Natur dan JakartaBeautyBlogger untuk mereview Serumnya Natur.


Natur Miracle Renew Skin Serum


Natur Miracle Renew Skin Serum ada 3 varian, Natur Miracle Renew Skin Serum, Natur Miracle Brightening Serum, dan Natur Miracle Calming Serum. Setiap varian memiliki 2 Ingredients utama dan tentunya memiliki manfaat yang berbeda.

Natur Miracle Renew Skin Serum dengan bahan utamanya Gingseng & Probiotics, manfaatnya untuk :
  1. Menyamarkan kerutan.
  2. Mengencangkan kulit wajah.
  3. Sebagai investasi jangka panjang, di usia 20 tahun sudah perlu merawat kekencangan kulit.
Natur Miracle Brightening Serum dengan bahan utamanya Vitamin C & Sour Lime, manfaatnya untuk :
  1. Mencerahkan kulit.
  2. Mengontrol minyak berlebih.
  3. Melembabkan kulit.
Natur Miracle Calming Serum dengan bahan utamanya CICA (Centella Asiatica) & Witch Hazel, manfaatnya untuk :
  1. Menyamarkan bekas jerawat.
  2. Menyejukkan kulit yang kemerahan.
  3. Meratakan warna kulit.
  4. Merawat kekencangan kulit.
  5. Mengecilkan pori-pori.
  6. Menghidrasi wajah.
Dengan 3 varian serum yang dimiliki oleh Natur, saya sudah menggunakan varian Renew Skin Serum selama 1 minggu yang terfokus untuk mengencangkan kulit wajah. Ya maklum sudah mendekati 30 dan syukurnya kulit saya sudah mulai lembab sejak rajin dirawat 2 tahun lalu, sudah ngga kering kerontang, jadi sekarang fokus perawatannya untuk kulit lebih kencang. Mimpinya biar kayak Dr. Ji (Kim Hee Ae) umurnya sudah 54, kulit masih kayak umur 35an 😜 biarin lah ya mimpi dulu, mumpung mimpi masih gratis.

Natur Miracle Renew Skin Serum (Gingseng & Probiotic)

Klaim Produk

Dengan gingseng yang mengandung antioksidan untuk membantu menyamarkan kerutan serta diformulasikan dengan Probiotik alami yang membantu mengencangkan kulit wajah. Wajah tampak lebih cantik dan kenyal.


Cara Pemakaian 

Natur Miracle Renew Skin Serum
Cara Pemakaian Natur Miracle Renew Skin Serum


  1. Teteskan ke telapak tangan atau langsung teteskan ke wajah. Aplikasikan ke wajah secara merata. Kalau saya lebih suka langsung diteteskan ke wajah, agar produknya tidak banyak terbuang di tangan.
  2. Pijat perlahan ke arah atas untuk penyerapan yang lebih maksimal.
  3. Gunakan setiap pagi dan malam hari.

Ingredients

Aqua, Galactomyces Ferment Filtrate, Proplyene Glycol, Butylene Glycol, Panax Gingseng Root Extract, Phenoxyethanol, Cyclopentasiloxane, Sodium Hyaluronate, Imidazolidinyl Urea, Hydroxyethylcellulose, Niacinamide, Phenyl Trimethicone, Carbomer, Allantoin, Panthenol, Sodium PCA, Tetrasodium EDTA, Potassium Hydroxide, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Biosaccharide Gum-1.

Certified BPOM & MUI

Bagi teman-teman yang concern terhadap kehalalan suatu produk, tenang ya, produk ini sudah certified MUI, jadi sudah terjamin kehalalannya, enaknya pakai produk lokal gini ya moms, certifiednya MUI jadi sudah jelas halal haramnya, tentunya BPOM sudah certified BPOM juga ya moms.

BPOM Natur Miracle Renew Skin Serum
Certified MUI dan BPOM

Tekstur, Aroma & Warna

Tekstur Natur Miracle Renew Skin Serum
Tekstur Natur Miracle Renew Skin Serum
Tekstur Natur Miracle Skin Serum memiliki kekentalan yang ringan, sehingga cepat menyerap dan tidak lengket. Cocok sekali dipakai ketika harus menggunakan rangkaian skincare yang panjang dan tidak punya waktu yang banyak untuk menunggu produk lekas kering. Tipe favorite skincare saya yang seperti ini, lebih suka produk yang teksturnya light, karena saya tetap menginginkan penggunaan skincare routine yang stepnya banyak tapi tidak makan waktu lama, karena biasanya sudah diteriakin sama Ken.

Sesuai tag produknya no added fragrance, sehingga saya sama sekali tidak mencium Aroma dari Natur Miracle Skin Serum.

Warna dari Natur Miracle Skin Serum putih bening. 

Kemasan

Kemasan Natur Miracle Renew Skin Serum


Kemasan Natur Miracle Renew Skin Serum terlihat sangat menggemaskan. Dengan pilihan warna pada kotak dan botol yang terkesan fresh and young. 

Kemasannya menggunakan botol kaca warna putih keruh dengan pipet sebagai aplikatornya. Aplikator favorit ku untuk serum dan oil, karena produk yang dikeluarkan jumlahnya sesuai dengan yang dibutuhkan. 



Review :

Review ini dilakukan setelah pemakaian selama 1 minggu pada kulit normal to dry.
Sejak awal saya menggunakan Natur Miracle Renew Skin Serum tidak ada purging maupun BO, serum ini juga bekerja baik di kulit saya. Saya merasa Natur Miracle Renew Skin Serum adalah Drops of Miracle karena tekstur yang ringan dan tidak lengket tetapi kulit saya tetap terhidrasi dengan baik, kelembaban kulit tetap terjaga dan kulit kenyal tetap saya rasakan. Aplikatornya pun favorite saya banget.


Klaim produknya gimana sesuai ngga? Ya belum bisa dong saya jawab, karena ini kan untuk efek jangka panjang. Lagian saya malah takut kalau hasil skincare yang instant, pasti ada yang ngga benar dengan kandungannya. Saya yakin, apabila saya rutin menggunakan Natur Miracle Renew Skin Serum bisa membantu menyamarkan kerutan.


Repurchase? Yes

Natur Miracle Renew Skin Serum atau varian lainnya bisa didapatkan di market place shopee dan lazada dengan harga IDR 170.000.

Yuk Moms, cobain serum dari Natur Miracle.

 

Asuransi Kesehatan, Perlu Ngga Sih?


Asuransi Kesehatan - Perlu ngga sih?

Dulu kita mungkin sering mendengar ungkapan “Orang miskin dilarang sakit”. Ungkapan yang merupakan kritik sosial karena bertapa mahalnya pelayanan kesehatandan sulitnya dijangkau oleh kebanyakan masyarakat kita. Ungkapan tersebut suka atau tidak memang benar adanya. Biaya kesehatan memang tergolong mahal apalagi ketika sudah menyangkut penyakit-penyakit kritis atau memerlukan operasi.

Katakanlah untuk penyakit kritis seperti stroke. Biaya untuk penyakit ini memang tidak main-main. Untuk perwatannya bisa menghabiskan dana mencapai ratusan juta. Bahkan dalam beberapa kasus yang berat, biaya yang dihabiskan untuk penyakit ini mencapai 450 juta. Angka yang luar biasa bukan? Bisa kita bayangkan jika diri kita atau orang tua yang mengalaminya. Selain penyakitnya yang menakutkan, biayanyapun membuat kita merinding.

Cerita lain yang mungkin pernah kita dengar adalah tentang ibu yang tidak bisa membayar biaya rumah sakit setelah melahirkan. Akhirnya si anak harus tetap tinggal di rumah sakit hingga orang tuanya sanggup “menebusnya”. Sedih ya.

Tidak sedikit pula yang pada akhirnya yang harus menjual asset-asetnya untuk membayar biaya pengobatan di rumah sakit. Aset yang dikumpulkan bertahun-tahun bahkan mungkin warisan orang tua atau leluhurnya harus dijual atau digadai untuk pengobatan. Bahkan ada yang  jatuh bangkrut karena sakit dan harus membayar ongkos pengobatan yang mahal

Demikianlah cerita-cerita yang mungkin pernah atau sering kita dengar yang memang terjadi. Lalu bagaimana dengan yang tidak memiliki asset sama sekali? Ya mungkin hanya bisa pasrah atau minimal mencari pinjaman itupun kalau ada yang meminjami. Angka 450 juta rupiah siapa yang mau meminjami? 

Asuransi

 Literasi tentang asuransi

Di negara-negara maju, asuransi sudah seperti menjadi suatu kebutuhan pokok. Warga negaranya memiliki kesadaran yang tinggi untuk memiliki asuransi. Mereka sadar bahwa sakit atau bahkan kematian bisa datang kapan saja. Sehingga mereka merasa harus mempersiapkan semuanya agar tidak menyulitkan keluarga mereka ketika mereka jatuh sakit atau meninggal dengan keadaan memiliki hutang atau tanggungan yang harus di lunasi.

Lalu bagaimana dengan di Indonesia?

Istilah “asuransi” di negri ini mungkin sedikit sensitif terdengar di negeri ini. Image yang terbayang di benak sebagian orang untuk asuransi boleh dibilang tidak selalu positif. Ada yang meganggap itu hanya sekedar usaha seseorang yang berprofesi sebagai sales asuransi dalam memenuhi target penjualannya. Bahkan tidak sedikit yang menganggap asuransi adalah usaha-usaha penipuan. Apalagi setelah mendengar kasus-kasus beberapa perusahaan asuransi yang gagal bayar claim nasabahnya belakangan ini. 

Begitulah kira-kira image yang terbentuk di benak orang-orang terkait asuransi. Memang hal itu tidak bisa disalahkan. Berawal dari ketidak pahaman lalu diperlihatkan kasus-kasus tersebut, tentunya yang muncul adalah kekhawatiran. Hingga akhirnya sebagian lebih memilih untuk meninggalkan pilihan untuk berasuransi.

Sejauh ini pemahaman asuransi sendiri lebih banyak menyasar kepada kalangan menengah ke atas. Baik itu pemahaman tentang apa itu asuransi, produk-produknya, manfaatnya dan lain sebagainya. Sehingga untuk kalangan menengah ke bawah apalagi masyarakat yang kesulitan untuk mengakses informasi mungkin akan merasa “asing” dengan asuransi. Untuk mengatasi hal ini, memang diperlukan literasi tersendiri untuk masyarakat terkait pentingnya berasuransi. Menjelaskan bagaimana manfaatnya. Lalu memberikan penyuluhan bagaimana memilih perusahaan dan produk asuransi yang tepat. Karena saat ini, perusahaan-perusahaan asuransi sudah banyak memodifikasi produknya untuk ditawarkan kepada masyarkat. Ada yang murni asuransi kesehatan. Adapula yang dikombinasi dengan investasi seperti unit link. 

Namun, untuk menghindari “kesan buruk” asuransi di mata masyarakat, tentunya juga diperlukan edukasi tidak hanya kepada masyarakat. Tapi juga untuk para perusahaan penyedia produk asuransi tersebut. Jujur saja, saat ini memang banyak orang merasa “jengah” dengan ulah para penawar produk-produk asuransi. Yang tiba-tiba menghubungi ke nomor ponsel pribadi. Kemudian menghubungi kembali sampai bekali-kali walaupun sudah ditolak tiap kali menghubungi. Hal ini tentunya akan membuat “citra” buruk asuransi di benak orang-orang.

Perlu keterlibatan pemerintah melalui badan atau otoritas terkait untuk memberikan literasi mengenai asuransi agar masyarakat bisa “tercerahkan” mengenai pentingnya berasuransi. 

Health Insurance

 Asuransi kesehatan adalah suatu langkah antisipatif agar anda tidak terjebak pada suatu kondisi dimana anda hanya akhirnya “pasrah” dan tak bisa berbuat apa-apa terhadap biaya pengobatan. Agar tidak lagi ada ungkapan bahwa “Orang miskin dilarang sakit” atau “Sehat itu mahal”.
 
Apakah wajib memiliki asuransi kesehatan? Tentu saja tidak. Ini adalah suatu pilihan. Pilihan yang mana itu semua tergantung kebutuhan anda. Jika dari beberapa kasus-kasus yang terjadi selama ini dan anda merasa mampu mengatasinya dengan dana pribadi anda, anda tidak memiliki asuransi kesehatan mungkin tidak masalah bagi anda. Namun, yang perlu anda pahami adalah sekaya apapun anda, anda tidak akan pernah bisa memperikirakan berapa biaya yang anda akan butuhkan ketika penyakit datang.

Memang ada biaya yang harus anda sisihkan di luar biaya kebutuhan anda sehari-hari untuk membayar premi asuransi. Seperti halnya BPJS. Anda perlu menyisihkan sebagian dana anda untuk perlindungan anda dan keluarga. Bagi anda yang bekerja sebagai karyawan, biasanya sudah otomatis terpotong setiap bulan ketika pembayaran gajinya.

Atau Jika anda juga memilih untuk memiliki asuransi swasta atau non-pemerintah selain BPJS, pembayarannya tentunya perlu ada biaya lagi yang harus anda keluarkan. Asuransi swasta memiliki produk-produk tertentu yang ditawarkan kepada nasabahnya. Dan premi yang dibayarkan tergantung produk yang anda pilih. Karena masing-masing produk memiliki fitur yang berbeda-beda. Ada yang mungkin hanya meng-cover biaya kamar rumah sakitnya saja. Ada yang full cover atau bahkan ada yang hanya menanggung hanya untuk asuransi jiwa dan lain sebagainya. Ada pula produk asuransi sekaligus investasi. Yang mana premi yang anda bayarkan bisa kembali pada jangka waktu tertentu disertai dengan tambahan imbal balik sekian persen. Dilengkapi pula dengan fitur pertanggungan jika nasabahnya meninggal dunia.

Memilih asuransi yang tepat

Beberapa waktu terakhir, negara ini sedang dihebohkan oleh beberapa kasus perusahaan asuransi yang mengalami gagal bayar. Apa sebabnya? Banyak. Tapi yang jelas karena perusahaan asuransi tersebut bangkrut. Hehehe.

Hal ini mengakibatkan banyak orang yang skeptis dengan asuransi. Mereka khawatir jika nantinya mereka juga mengalami hal yang sama dengan nasabah-nasbah perusahaan asuransi yang gagal membayar claim nasabahnya tersebut.

Lalu, harus bagaimana agar tidak terjerumus pada asuransi yang “bermasalah” seperti itu? Banyak faktor tentunya yang mengakibatkan perusahaan asuransi tersebut mengalami gagal bayar. Untuk menghindari agar anda bisa terhindar, 

  1. Anda bisa lakukan komparasi atau perbandingan terhadap perusahaan-perusahaan asuransi yang akan anda pilih produknya. Anda bandingkan Perusahaan asuransi A beserta produknya dengan perusahaan Asuransi B, C, D, E. Jangan pernah ragu untuk mengatakan “tidak” jika anda merasa dengan suatu perusahaan atau produk asuransi yang ditawarkan.
  2. Anda jangan tergiur dengan premi murah tapi bisa memberikan banyak fitur. Perusahaan asuransi tersebut memerlukan dana untuk mereka kembangkan agar bisa membayar claim nasabahnya. Lalu bagaimana dengan BPJS? Bukankah preminya terbilang murah? Ya memang. Makanya, beberapa waktu lalu sempat mengalami masalah yang cukup sistemik. Itu semua berawal dari premi yang murah tapi menanggung hampir semua penyakit, hal ini sudah berjalan sejak awal berdirinya BPJS Januari 2014 lalu. Hingga akhirnya sekarang pemerintah menaikan nominal premi yang harus dibayar. Untungnya BPJS milik negara, ada subsidi dari anggaran negara, bayangkan kalau asuransi swasta yang menawarkan premi murah tapi banyak fitur, sudah dipastikan tidak akan lama keberadaannya. Sekali lagi, jangan tergiur dengan premi yang murah.
Ingatlah, biar bagaimanapun, kesehatan itu ada harganya.

Sebelum memutuskan untuk memilih dengan asuransi mana anda bekerja sama, pelajarilah dulu semuanya. Baik itu pemahaman asuransi secara umum, maupun detail dari produk dan perusahaan asuransi itu sendiri. Jangan sampai anda tidak tahu apa yang anda bayar. Pelajari pula cara claimnya, proses pengurusan administrasinya ketika di rumah sakit. Apa saja yang dicover ketika anda dirawat. Karena setiap asuransi yang anda bayar preminya memiliki limit tersendiri.

So, sudahkah anda asuransikan kesehatan anda?

Tips Mengatasi Kulit Kering Pada Anak

Halo Moms,

Bagaimana kabarnya? Masih tetap waras kan? Kalau sudah mulai oleng jangan lupa istirahat sebentar. Semoga Si Kecil dalam keadaan sehat ya moms.

Moms, pernah ngga sih kulit anak kalian bermasalah? Heran aku dengan si Ken, makan buah doyan, makan sayur terbata-bata tapi masih masuk, di ruangan ber AC hanya saat malam hari, tapi kulitnya kering banget. Kalau lengannya ke gores kuku, langsung tuh keliatan garis putih bekas goresannya. Beberapa cara sudah dicoba, seperti mengganti sabun dan lotion, tetapi masalahnya belum terpecahkan.

Setelah aku telaah, rasanya yang membuat kulit dia super kering karena skin barrier dia kurang baik, anaknya sering main panas-panasan, tapi tidak menggunakan sunscreen. Selain si mbaknya yang suka lupa, anaknya juga susah banget disuruh pake sunscreen, mungkin karena sunscreen yang dia gunakan  teksturnya terlalu rich dan lama menyerapnya, jadi saat ingin dipakaikan anaknya udah keburu lari duluan, alhasil masih putih-putih tuh mukanya dan masalah terbesar dia ngga mau pakai sunscreen karena kurang menyerap jadi kalau keringetan suka kebawa gitu loh produknya, namanya bocah ya main lap aja, kadang keringetnya terkena mata dan membuat matanya perih. PR nih buat saya mencari sunscreen yang nyaman untuk anak tapi nyaman juga untuk kantong mamanya.

Sampai lah beberapa minggu belakangan ini aku mencoba produk baru dari Erha Dermatology yang dirancang khusus untuk skincare bayi dan anak, namanya Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer. Tentu mommy semua sudah tidak asing lagi kan dengan nama Erha Dermatology, yups klinik kecantikan yang sudah terkenal itu loh, yang kliniknya banyak di mall-mall besar. Ternyata sekarang mereka membuat skincare khusus untuk bayi dan anak.



Setelah memakai produknya Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer kulit anak ku mulai lembab dan tidak sekering dulu. Sebelum memakai tentu aku baca dulu keterangan produknya, ternyata produknya mengandung Ceramide Complex dan Vitamin E, tentunya sudah lulus uji (dermatology tested) Hypoallergenic dan Fragrance Free ya, sehingga aman digunakan oleh bayi dan anak-anak, bahkan aman digunakan oleh bayi dan anak-anak yang memiliki kulit sensitif dan atopik. Kunci kulitnya si Ken membaik aku rasa karena ada kandungan ceramide complex ini di dalamnya. Apa sih Ceramide Complex? Lanjut ya baca sampai bawah nanti aku jelaskan, hehe. Sebelum itu aku ingin memberikan sedikit Tips Mengatasi Kulit Kering Pada Anak yang aku lakukan :
  1. Mengurangi waktu mandi. Biasanya dia mandi bisa 30 menit sendiri karena dia hobi banget berendam di bak bayi dia sambil main mobil-mobilan. 
  2. Gunakan Moisturizer secara rutin setelah mandi, aku menggunakan Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer.
  3. Perbanyak minum air putih.
  4. Gunakan Sunscreen.
  5. Kurangi aktifitas di ruangan ber AC.

Erha
Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer

Apa sih Ceramide Complex? Ceramide adalah lipids atau lemak yang dihasilkan secara alami pada kulit. Dannn, 50% komposisi kulit adalah ceramide, maka dari itu ceramide sangat dibutuhkan oleh kulit. Kan kulit udah memproduksi sendiri, kenapa masih butuh skincare yang mengandung ceramide? dengan paparan sinar matahari membuat kualitas dan kuantitas ceramide pada kulit berkurang, untuk itu dibutuhkan lah skincare yang mengandung ceramide. Surprisenya, Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer tidak hanya mengandung satu jenis ceramide, tetapi berbagai jenis ceramide sehingga disebut Ceramide Complex. Manfaat Ceramide Complex yang terkandung pada Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer berfungsi untuk :
  1. Melembabkan kulit.
  2. Memperbaiki struktur skin barrier yang rusak secara langsung.
  3. Mendorong produksi ceramide dari dalam tubuh sendiri sehingga tubuh bisa membentuk skin barrier yang lebih kuat
Skin Barrier
Gambaran Skin Barrier

Bagi mommy yang belum tau skin barrier itu apa, aku jelaskan sedikit ya. Skin Barrier kalau diartikan dalam bahasa Indonesia adalah lapisan kulit terluar, berarti bisa dikatakan skin barrier adalah tameng pertama kulit manusia. Fungsi skin barrier ini sendiri untuk melindungi kulit dari sinar UV, bakteri, virus, polusi, iritan, bahkan menjaga kulit dari gesekan. Skin barrier ini juga tempat menyimpan 60% kadar air yang di produksi alami oleh tubuh kita sendiri. Jadi kalau skin barrier rusak bahaya ya moms, karena bakteri atau virus akan mudah masuk ke dalam tubuh.

Untuk bayi dan anak dengan kulit sensitif/atopi, mereka memiliki skin barrer yang lemah dan tidak sempurna, serta mengalami kekurangan beberapa jenis ceramide, seperti ceramide 3, ceramide 6 dan lainnya. Hal inilah yang menyebabkan kulit mudah teriritasi, biasanya ditandai dengan kulit memerah.

Selain Ceramide Complex, tentunya ada ingredients lain yang terkandung di dalam Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer


Ingredients Erha
Ingredients Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer


 Teksturnya light jadi enak mudah meresap
Tekstur Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer


Cara pemakaiannya mudah, tinggal oleskan secara merata di tubuh si kecil setelah mandi. Produknya pun gampang banget didapatkan, karena sudah dijual secara online di
  • Erhastore.co.id
  • Shopee tinggal search Erha Official Store
  • Tokopedia

Ada yang menggunakan Littlerha Skin Barrier Body Moisturizer juga?